menu
close

Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2024

ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) bertujuan menghasilkan potret yang lebih utuh tentang kualitas hasil belajar serta proses pembelajaran di sekolah. Untuk itu, SMP Negeri 2 Kalipuro ikut dalam ANBK 2024 yang melibatkan 50 siswa, terbagi dalam 45 peserta utama dan 5 cadangan. Tidak hanya itu saja, SMP Terbuka Kalipuro yang notabene berinduk di SMP Negeri 2 Kalipuro juga mengikuti kegiatan yang sama sebanyak 32 siswa. ANBK 2024 dilakukan Senin hingga Selasa 9-10 September yakni Gelombang 1 dengan menempati dua ruang laboratorium selama 3 sesi. Dengan dipandu proktor dan teknisi handal dan juga pengawas silang dari sekolah lain, diharapkan hasilnya akan maksimal dan memuaskan.